Tingkatkan Kepemimpinan Strategis, AABS Purwokerto Gelar Pelatihan Manajemen

Tingkatkan Kepemimpinan Strategis, AABS Purwokerto Gelar Pelatihan Manajemen

Purwokerto – Sabtu, 23 September, Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto menggelar pelatihan manajemen yang bertajuk “Kepemimpinan Strategis Sekolah Berasrama.” Acara ini diadakan di Kantor Kepesantrenan Putra AABS dan dihadiri oleh 27 peserta dari berbagai tingkat manajemen sekolah.

Salah satu sorotan utama dari acara ini adalah kehadiran Dr. Ir. Harry T Budhiyono, MBA., General Manager PT. Bintang Pelajar Bogor, sekaligus Direktur Pendidikan Yayasan Bintang Pelajar (YBPI) Bintang Pelajar Islamic Boarding School (BP IBS) Bogor, sebagai narasumber utama. Acara ini diawali oleh ustaz Eko Suwardi, S.Pd., Kepala Bidang Bina Prestasi AABS Purwokerto, yang juga bertindak sebagai pemandu acara.

Pelatihan ini berlangsung sepanjang hari dengan tiga sesi yang intensif. Materi yang disampaikan mencakup berbagai aspek penting dalam kepemimpinan strategis sekolah berasrama, termasuk Manajemen Perencanaan (MP), Manajemen Implementasi (MI), Manajemen Kinerja (MK), dan Manajemen untuk Menghadapi PTN Favorit guna meningkatkan kesuksesan siswa.

Dalam penyampaian materi, Dr. Harry T Budhiyono menekankan pentingnya menjadi pembelajar seumur hidup dan kompetensi abad ke-21. Beliau juga menyoroti peran penting pemimpin dalam mendukung perubahan yang diperlukan untuk mencapai tujuan-tujuan lembaga, tanpa menghambat kemajuan.

Acara pelatihan ini tidak hanya berfokus pada penyampaian materi oleh narasumber, tetapi juga memberikan kesempatan bagi para peserta untuk berpartisipasi aktif melalui sesi tanya jawab dan diskusi interaktif.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan jajaran manajemen AABS Purwokerto akan lebih memahami konsep kepemimpinan strategis dalam konteks sekolah berasrama dan dapat merumuskan program-program yang relevan untuk meningkatkan perkembangan dan kemajuan AABS di masa depan. Pelatihan ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan mutu pendidikan di AABS Purwokerto dan memberikan dampak positif pada siswa-siswa yang bersekolah di sana.