Ayiknya membuat Sate Buah Selimut Coklat

Ayiknya membuat Sate Buah Selimut Coklat

Memasak masih menjadi hal asing bagi anak kelas 1 SD. Namun kegiatan memasak ternyata mampu memancing antusias para siswa. Sebagaimana tampak dalam Cooking Day pada Jumat-Sabtu kemarin (18-19/03) di lantai 2 gedung utara SD Al Irsyad Al Islamiyyah 01 Purwokerto.

“Memasak juga ternyata banyak manfaatnya bagi anak usia dini. Mulai dari melatih koordinasi dan komunikasi antar teman, melatih motorik anak serta dapat menjadi sarana untuk belajar yang menyenangkan,” Ucap Ustadzah Rusminah selaku koordinator acara.

Kali ini, pasa siswa diajak membuat Sate Buah Selimut Coklat. Dimulai dari mengenal buah dan mafaatnya bagi kesehatan, mengenal alat-alat dan bahan, hingga praktek langsung. Selepas acara, siswa pun diajak menikmati jajanan yang mereka buat sendiri.

“Acara ini merupakan acara rutin yang di laksanakan tiap tahunnya. Semoga acara ini dapat menjadi area belajar siswa selain yang biasa mereka dapatkan di dalam kelas,” tambah Ustazah Rusminah. (Rifqi Aula Fadli)

Baca berita di website sekolah:

https://sdalirsyad01pwt.sch.id/cooking-day-level-1-ayiknya-membuat-sate-buah-selimut-coklat/

Baca berita lainnya: