Lomba Kreasi Masakan Komite Level 1
SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto
Baru satu setengah bulan sejak dilantik, para pengurus komite sekolah tampaknya langsung membuat even unjuk kreativitas wali murid. Sebagaimana lomba kreasi memasak yang digelar oleh komite level 1 untuk semua wali murid di kelas 1 SD favorit di Purwokerto ini.
Sengaja kegiatan ini dibarengkan dengan kegiatan Family Day Level 1 pada Sabtu, 16 Oktober 2021. Bahkan agar lebih menantang dan lebih bernilai kearifan lokal, lomba kreasi masakan ini mensyaratkan Ubi sebagai bahan dasarnya.
Dalam lomba ini, para wali murid dikelompokkan per kelas, dan bersaing menghasilkan kreasi yang terbaik. Kerjasama dan kekompakkan masing-masing tim diuji dalam suasana gembira.
“Kami senang mengikuti lomba kreatifitas memasak Family Day Level 1 karena kami bisa lebih mengenal antar walimurid, terjalin keakraban, saling membantu dan yang paling penting terjalin kerjasama yang bagus,” ungkap Bunda Kiano, salah satu ketua komite kelas Level 1.
Pada saat penilaian, nampak berbagai olahan makanan tersaji dengan cantik di meja saji. Bukan hanya rasa, namun penyajian dan presentasi serta video proses pembuatan menjadi poin penilaian oleh dewan juri yang terdiri dari Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, dan komite inti.
“Kegiatan ini menggambarkan kekuatan kebersamaan dan kekeluargaan pengurus komite dan para wali murid pada umumnya. Termasuk tentu menggambarkan hubungan yang sangat baik dengan para asatizah,” terang ustazah Siti Puji Yunianti, Wakil Kepala Sekolah.
Menurutnya, keberadaan komite sangat dibutuhkan sebagai partner yang mendukung program-program sekolah. Pengurus komite sangat potensial dalam menggerakkan wali murid untuk turut mendidik anak-anak di rumah. Agar terbangun sinergi pendidikan di sekolah dan di rumah.
Tentunya masih banyak agenda kegiatan yang melibatkan komite ke depannya. Kegiatan yang diharapkan kembali mampu memupuk rasa kekeluargaan dan kebersamaan di SD Al Irsyad Al Islamiyyah 02 Purwokerto.
#kreasi #masakan #komitesekolah #sekolahdasar