Loading...

Loading...

Al-Irsyad Al-Islamiyyah Purwokerto

Terdepan dalam Akhlak Mulia

  • img
  • img
  • img
  • img
  • img
  • img

Get In Touch

Asyiknya Belajar Menjadi Peneliti Cilik

Sabtu, 18 Januari 2025, siswa level 5 SD Al Irsyad Al Islamiyyah 01 Purwokerto mengikuti kegiatan Belajar Bersama Maestro dengan tema "Asyiknya Belajar Menjadi Peneliti Cilik". Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Tim Airforce SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto, sebuah komunitas peneliti berprestasi yang telah meraih penghargaan tingkat nasional dan internasional.

Acara dimulai dengan sambutan dari Wakil Kepala Level 5, yang menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) untuk semester genap. Setelah itu, Tim Airforce memberikan presentasi menarik mengenai langkah-langkah menjadi peneliti yang baik. Materi yang disampaikan meliputi cara merumuskan pertanyaan penelitian, mengumpulkan data, hingga menyajikan hasil penelitian, dengan penjelasan yang sederhana dan menyenangkan.

Setelah sesi presentasi, siswa diajak melakukan eksperimen sederhana yang dipandu oleh Tim Airforce. Beberapa eksperimen yang dilakukan antara lain invisible fire, ikan buntal dari balon, tornado water, dan eksperimen gunung meletus. Seluruh siswa mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusiasme dan semangat.

Kegiatan diakhiri dengan sesi tanya jawab. Dalam sesi ini, siswa bertanya tentang berbagai hal seputar penelitian, seperti cara memilih topik, menghadapi tantangan dalam penelitian, hingga manfaat menjadi seorang peneliti.

Melalui kegiatan ini, siswa diharapkan dapat memahami proses penelitian dengan lebih baik dan terinspirasi untuk mengembangkan rasa ingin tahu serta kemampuan berpikir kritis sejak dini.

Baca juga: Rihlah Kelas Percontohan: Meningkatkan Semangat Hafalan Alquran Siswa SD Al Irsyad Al Islamiyyah 01 Purwokerto